image
Selfie di Sungai Pelus Banyumas, 2 Mahasiswi Amikom Tewas Tenggelam

24 February 2017 3378 Viewed


Dua mahasiswi Amikom Cilacap, Jawa Tengah, tewas tenggelam saat asyik selfie di sekitar Sungai Pelus, Kedung Nila di Desa Karang Salam, Kecamatan Kedung Banteng, Kabupaten Banyumas, Kamis (23/2). Kedua mahasiswi itu adalah Alisia Putri(21) warga Cilongok, Banyumas dan Fitria Nur (21) warga Kabupaten Cilacap.

Menurut Ketua Tagana Banyumas Adi Candra, kejadian itu pukul 10.30 WIB, saat rombongan mahasiswa Amikom berjumlah 10 orang selfi di sekitaran Kedung Nila. Saat tengah selfie itu kedua mahasiswi tersebut terpeleset.

"Korban pertama Alisa terjatuh ke dalam Kedung Nila. Kemudian korban kedua bermaksud menolong tapi juga terpeleset dan terjatuh. Dikarenakan tidak bisa berenang dan sungai yang dalam sekitar 7 meter, korban tenggelam," jelasnya.

Adi mengatakan, usai kejadian kemudian saksi baru mencoba meminta pertolongan ke warga sekitar pukul 12.40 WIB. Kemudian korban dilarikan ke RSUD Margono.

"Korban berhasil dievakuasi oleh SAR gabungan dari TRC, PB BPBD Kabupaten Banyumas, Tagana, Koramil, Polsek dan warga masyarakat, kemudian korban dilarikan ke RSUD Margono untuk pemeriksaan lebih lanjut," ujarnya.

Akibat kejadian tersebut, sebanyak 8 saksi kejadian yang merupakan juga rekan rombongan kedua korban dimintai keterangan oleh pihak kepolisian. Ke-8 orang itu adalah Damar Rifat (22) warga Banjarsari RT 4 RW 5 Ajibarang, Banyumas, Yuyun Septiana (21) warga Karang Tengah RT 6 RW 6, Baturaden, Purwokerto, Arum (21) warga Semampir RT 2 RW 6 Purwokerto, Imelda Pasaribu (21) warga Pabuaran, Purwokerto.

Kemudian juga Fitri Nur (22) warga Banjarsari Wetan RT 2 RW 2 Purwokerto, Galih Cahya Kurniawan (22) warga Bobosan RT 2 RW 2 Purwokerto, Rudi Yanuar (22) warga Piere Tendean RT 1 RW 8 Purwokerto dan Didi Kurniawan (21) warga Silado Sumbang RT 1 RW 3 Purwokerto.


Hmm.. Kawan Medan. Pasti kamu juga sering kan selfie-selfie di sungai. Tapi kalau kamu nggak mau punya nasib kayak 2 mahasiswa tersebut, ya kamu harus lebih berhati-hati lagi. Saran mimin sih kalau mau take foto jauh-jauh dari arus sungai yang deras, atau kalau bisa jangan take, tapi kayaknya nggak mungkin yakan wkwkwk. Intinya harus hati-hati deh

https://today.line.me/id/article/f3c46dfb879a061a5294e5e599273f2c4718ec2bf86d01990ed0fbd686b5d061

TAGS:

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238